Berawal
dari mengikuti ODOP (One Day One Post) tepatnya dua tahun lalu, memberiku hal baru
yang membukakan wawasan baru yang menarik. One Day One Post adalah salah satu
wadah bagi yang ingin belajar menulis. Menulis disini tentu tidak hanya untuk
kegiatan mencurahkan seluruh keresahan melalui sosial media, atau caption yang
sering dituliskan hanya untuk berbagi pesan melalui status sosial media.
Menulis tentu banyak cakupannya, salah satu hal yang sangat sederhana adalah tugas
yang diberikan ODOP dengan memposting satu tulisan per hari. Semua tugas atau
tantangan yang diberikan oleh para pengurus ODOP sangatlah menarik. Semua tugas kukerjakan dengan postingan sederhana di Instagram. Awal
mengikuti tantangan ini sangat berat karena benar sangat kebingungan apa saja
yang akan kutuangkan dalam tulisan ini. Namun seiring dengan berjalannya kelas,
para pemateri memberikan beberapa materi belajar, mengenai bagaimana memilih
judul, beserta masih banyak materi yang dibagikan tentu saja sangat membantu
untuk menyelesaikan semua tantangan yang diberikan. Mulai saat itu ada banyak
keingintahuanku mengenai menulis.
Seiring
waktu banyak hal dalam dunia menulis yang menurutku sangat luar biasa menarik
untuk dipelajari. Saat ini aku memiliki minat dan tekad untuk belajar menjadi
blogger. Blogger adalah seseorang yang menulis di blog. Dan ragam yang ditulis
dalam blog juga begitu banyak. ada yang memilih untuk berkonsentrasi mengenai
isu keuangan, isu agama, isu Pendidikan, isu ekonomi atau bahkan isu sosial
yang banyak terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Hal yang sangat kusukai dalam
membaca salah satu blog adalah cara penulisnya membawakan isu yang sedang didalami
dengan teknik storytelling. Aku punya pengalaman membaca salah satu blog teman
yang membawakan isu menjadi vegetarian, tulisannya dalam bentuk opini, namun
penyampaiannya sangat lugas, masuk akal dan lunak. Penulisannya dirangkai tanpa
ada maksud untuk memaksakan keinginnya yaitu memaksa semua pembaca harus setuju
menjadi vegetarian. Tata cara berbahasa yang digunakan hanyalah menyaampaikaan
opini. Sangat luar biasa.
Sejak
itulah, niat untuk belajar menulis blog lebih besar lagi. Semoga dengan
mengikuti kelas dari ODOP, semakin memberikan wawasan yang lebih untuk menjadi
blogger.
Harapannya
menjadi blogger adalah untuk bisa berbagi informasi atau opini yang kupilih
nantinya yang menjadi niche dari blogku. Perjalanan untuk menjadi blogger tentu
masih sangat jauh dan Panjang untuk dijalani. Aku suka kagum kepada teman-teman
yang sangat bagus tulisannya. Seolah-olah mereka memang terlahir untuk menjadi
penulis handal di blog. Pernah suatu ketika punya kesempatan untuk baca salah
satu blog teman, wah aku kagum pada kelihaiannya memilih kata-kata. Sangat luar
biasa
So,
alasannya untuk menjadi blogger adalah:
1. Ingin
mampu menulis dengan kaidah yang bagus, dan tertata rapi. Menulis dengan baik
dalam artian tidak hanya menuangkan semua kata-kata dalam paragraph, namun
mampu memberikan makna.
2. Mengekspresikan
pikiran dan pendapat
Mengetahui
sesuatu dan mempunyai pemikiran kreatif juga harus dibagikan dengan orang lain.
Kita tidak pernah tahu apakah orang lain sedang mencari seperti informasi yang
kita bagikan. Dengan membagikan informasi yang bermanfaat kepada orang lain
maka setidaknya sudah berbagi hal baik.
3. Terhubung dengan orang lain yang memilki interest yang
sama
Orang -orang akan mencari di
mesin pencaharian mengenai informasi tertentu yang mereka ingin ketahui.
Apabila tulisan yang terdapat dalam blog kita mampu memberikan maka tentu saja
itu adalah hal yang sangat baik. Dan yang paling luar biasa adalah sesame
blogger akan saling membeikan waktu untuk membaca blog dari blogger lainnya.
4. Last but not least,
ingin punya side job atau side hustle. Ini memang masih sangat jauh dari
kenyataan namun tidak ada salahnya bermimpikan? Who knows, one day I am going
to be able to share my thought through my writing, it will so much better. Semoga,
one day.
0 komentar: